Menu

Mode Gelap

Daerah

Siswa-Siswi Bontang Berlaga di FLS3N Nasional 2025

badge-check


					Kepala Seksi Kurikulum dan Peserta Didik Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang, Okto Arbianta Hutahean. Perbesar

Kepala Seksi Kurikulum dan Peserta Didik Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang, Okto Arbianta Hutahean.

BONTANG – Prestasi siswa-siswi Bontang kembali mengharumkan nama daerah dengan tampil mewakili Kalimantan Timur, di Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) 2025, di Jakarta, mulai 3 hingga 8 November 2025.

Kepala Seksi Kurikulum dan Peserta Didik Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang, Okto Arbianta Hutahean, mengatakan bahwa tahun ini anak-anak Bontang berhasil menembus ajang nasional melalui tiga cabang lomba.

“Anak-anak Bontang akan berlaga di cabang Pantomim, Ilustrasi, dan Menulis Cerita, mewakili Kaltim di tingkat nasional,” ujarnya.

Ia menyebutkan, cabang Pantomim, SD 2 Yayasan Pupuk Kaltim mengirimkan Dzaki Almair Hanan dan George Henderson Langsa. Cabang Ilustrasi diwakili oleh Kemal Al Arif Isoyono dari SMP Negeri 1 Bontang, sementara Hayfa Aghna Al-Hakim dari SMP Vidatra Bontang akan berlaga di cabang Menulis Cerita.

Okto menambahkan, dua cabang lain, Tari Kreasi dan Mendongeng, juga berhasil menjuarai tingkat provinsi. Namun, sayangnya, mereka hanya sampai di babak semifinal di tingkat nasional.

Selain itu, Kota Bontang pun berkesempatan menjadi ketua kontingen karena menyumbangkan jumlah juara terbanyak di tingkat provinsi.

Mengenai pendanaan, Okto menjelaskan bahwa seluruh kebutuhan peserta, termasuk akomodasi, transportasi, dan pendampingan guru, ditanggung oleh pemerintah pusat.

“Bahkan guru pendamping juga ikut, karena peran mereka sangat penting dalam mempersiapkan anak-anak agar tampil maksimal,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Heri Keswanto Dilantik Jadi Ketua BPC Kompak Bontang, Ajak Warga Asal Pangkep dalam Pembangunan

20 Desember 2025 - 05:35

Pemkot Bontang Teken 3 Kerja Sama Strategis Terkait Pertanahan, Balai Permasyarakatan dan BPJS Kesehatan

17 Desember 2025 - 02:49

Jelang Natal, Harga Komoditas Pasar Alami Kenaikan di Bontang

16 Desember 2025 - 10:38

Trending di Daerah